upacara bendera peringatan Puputan Klungkung dan Hut kota Semarapura berlangsung hikmat walaupun diguyur hujan (foto/humasklk)
Klungkung (waklaba.blogspot.com)
Upacara Bendera Peringatan Hari
Puputan Klungkung ke- 107 dan Hut ke-23 Kota Semarapura ini di pusatkan di
Lapangan Puputan Klungkung Selasa (28/4) kemarin.
Upacara Bendera yang dihadiri pula oleh Bupati Gianyar A.A. Gde
Agung Bharata, Raja Klungkung Ida Dalem Semaraputra, FKPD dan DPRD Kabupaten
Klungkung ini dipimpin oleh Inspektur Upacara yang juga Bupati Klungkung I
Nyoman Suwirta.
Rangkaian kegiatan ini juga turut
dihadiri para Veteran (Pejuang) Kemerdekaan, jajaran SKPD lingkup Pemerintah
Kabupaten Klungkung, DPRD Provinsi Bali Dapil Klungkung serta Instansi terkait
lainnya.
Upacara Peringatan Hari Puputan
Klungkung dan Hut Kota Semarapura ini berlangsung dengan hikmat, meskipun
kondisi lapangan agak becek karena sebelumnya sempat diguyur hujan tidak
mengurangi antusias para pegawai untuk hadir ke lapangan.
Dalam sambutan Gubernur Bali yang
di bacakan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta peristiwa Puputan Klungkung memang
telah terjadi serartus tujuh tahun yang lalu, tetapi rekaman dan kisah
perjuangan tersebut tetap melekat dihati sanubari, dan tetap mengiang di
telinga masyarakat Klungkung. Darah kesatria para pejuang tetap mengalir deras
pada setiap nadi seluruh masyarakat Klungkung untuk melanjutkan perjuangan masa
kini, membawa Klungkung lebih maju, bahkan lebih unggul dibandingkan
daerah-daerah lainnya sesuai dengan visi Klungkung yang Unggul dan Sejahtera.
Peringatan ini juga tidak hanya
mencerminkan rasa bhakti kepada para pendahulu, tetapi sekaligus tanggung jawab
kita sebagai generasi penerus untuk melanjutkan pembangunan yang diwarisinya.
Terlebih lagi, peringatan ini dirangkaikan dengan Peringatan Hari Ulang Tahun
ke-23 Kota Semarapura, yang pada hakikatnya adalah momentum evaluasi menyeluruh
terhadap pelaksanaan program pembangunan di Kabupaten Klungkung.#sjd
0 comments:
Post a Comment