Kapal Roro Nusa Jaya Abadi tetap melayani sekali trip saja meski intensitas penumpang tinggi jelang Pujawali Pura Penataran Ped (foto/sutarta)
Nusa Penida (waklaba.blogspot.com)
Menjelang piodalan Pura Penataran Ped yang jatuh
pada rajina Budha Cemeng Klawu, sejumlah penyeberang menuju Nusa Penida ramai
dijunjungi warga, Senin (13/4).
Menurut Syahbandar I Nyoman Muka Wicaksana mengatakan
peningkatan jumlah penumpang saat jelang Pujawali di Pura Penataran Ped. Mulai
hari Minggu kemarin penumpang memadati sejumlah pelabuhan. Sementara Pelabuhan
Tradisional Sampalan trip penyeberangan dari Kusamba ditambah terutama mode
transfortasi speed boat.
“ kami mengantisipasi
lonjakan penumpang dengan menambah trip, “ kata Wicaksana.
“ puncak lonjakan penumpang diperkirakan besok. Sementara
Pelabuhan yang lainya juga terjadi peningkatan jumlah penumpang terutama dari
Sanur, Denpasar, “ tambahnya.
Sementara Kepala UPT. Penyeberangan Nusa Penida I
Dewa Gede Swarma Hendra mengatakan penyeberangan kapal roro tetap seperti
biasanya, tidak adanya penambahan trip kecuali pengangkutan BBM menuju Nusa
Penida. “ kami berharap kepada pengguna jasa angkutan agar menggunakan jasa
lainya , “ terangnya.
Oleh : Santana Ja Dewa
0 comments:
Post a Comment