KKP Nusa Penida Dapat Dua Penghargaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

 Bupati Klungkung menerima penghargaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI (foto/hmsklk)

NUSA PENIDA, Setelah Puskesmas Nusa Penida I mendapat juara tingkat nasional kategori dearah terpencil, kembali Pemerintah Kabupaten Klungkung mendapat penghargaan Adi Bhakti Menabahari dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI. Tidak tanggung-tanggung perhargaan diberikan dua sekligus yakni ketegori efektifitas Kawasan Konservasi Periaran (KKP) Nusa Penida dan Efektif Kawasan Koservasi Periaran Pulau Pulau Kecil (EKKP3K).

 Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menerima penghargaan tersebut yang diserahkan Direktur Direktur Konservasi dan Keanekaragaman Hayati Laut, Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut, KKP, Agus Dermawan dan disaksikan langsung oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI Susi Pudjiastuti.
Kementerian Kelautan dan Perikanan memberikan penghargaan kepada para kepala daerah pengelola kawasan konservasi yang mendukung dan mengembangkan kawasan konservasi perairan, pesisir dan pulau-pulau kecil. Selain Bupati Klungkung, daerah lain yang ikut menerima penghargaan dengan kategori yang sama yaitu Bupati Sabang dan Walikota Pariaman. 

Anugrah E-KKP3K merupakan agenda dwi-tahunan yang dilaksanakan pertama kali pada tahun 2013 sebagai bentuk apresiasi dari KKP kepada para kepala daerah yang berprestasi mengembangkan kawasan konservasi perairan, pesisir dan pulau-pulau kecil. Penilaian terhadap daerah dilakukan berdasarkan Pedoman Teknis Evaluasi Efektivitas Pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan, Pesisir, dan Pulau-pulau Kecil (E-KKP3K).  

Hingga saat ini pencapaian luasan Kawasan Konservasi Indonesia mencapai 17,3 juta ha mendapat tambahan kinerja luas kawasan konservasi tahun 2015, seluas 815 ribu hektar. Sebanyak 110 kawasan berada dalam kewenangan pemerintah daerah, sisanya kewenangan Kementerian Kelautan dan Perikanan (10 kawasan), dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (32 kawasan) yang paling lambat tahun ini akan diserahkan kewenangan pengelolaannya kepada KKP.
“ Perolehan Piala dan Piagam E-KKP3K 2015 ini merupakan bukti nyata Pemkab Klungkung yang berkomitmen untuk senantiasa menjaga Kawasan Konservasi Perairan Nusa Penida dari kerusakan ekosistem dan biota lautnya. Luas Kawasan Konservasi Perairan Nusa Penida lebih kurang 20.057 Ha (dua puluh ribu lima puluh tujuh Hektar) yang saat ini dikelola sebagai Taman Wisata Perairan Nusa Penida, “ terang Bupati Suwirta, Senin (14/12).

Sementara tempat terpisah Kepala UPT KKP Nusa Penida I Nyoman Karyawan mengatakan penghargaan ini kami dedikasikan terhadap masyarakat Klungkung khususnya Nusa Penida. partisipasi masyarakat sangat berperan andil perkembangan KKP Nusa Penida dari berbagai ancaman. *SJD  


Share on Google Plus

wak laba

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

http://waklaba.blogspot.com/. Powered by Blogger.