Pemkab Klungkung Rancang Patung Figur Legenda Nusa Penida



Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta saat kunjungannya di Nusa Penida (foto/SJD)
 
Nusa Penida (waklaba.blogspot.com)

Kawasan wisata spiritual sudah melekat di Nusa Penida. Ribuan umat datang ke Nusa Penida. Pulau yang terpisah dari daratan Bali, secara admnistrasi dimiliki Pemerintah Klungkung.  Memperkuat karakter kepulauan Nusa Penida Pemkab Klungkung berencana membangun patung di Puncak Mundi , Desa Klumpu. 

Puncak Mundi merupakan titik tertinggi, jika patung tersebut dibangun dari kejauhan Nusa Penida kelihatan dipercantik dengan hiasan lampu warna-warni. Jenis patung yang akan dibangun asih tahap kajian, apakah symbol dewa atau tokoh sejarah Nusa Penida yang melegenda atau yang berkaitan dengan karakteristik Nusa Penida sendiri. Patung tersebut dibuat guna menjadikan ikon Nusa Penida yang mampu menambah daya tarik kawasan wisata spiritual dan bahari, “ ujar Camat Nusa Penida I Ketut Sukla, SH, Rabu (13/1).

Dia mengatakan ide tersebut sudh dibicarakan dengan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta. Mengenai tempat yang akan dibuat patung sudah ada. Namun kawasan sekitarnya perlu adnya penataan, “ kata Sukla.

Sementara Bupati Klungkung membenarkan ide pembuatan patung di titik tertinggi di Nusa Penida. diharapkan patung tersebut bisa menjadi ikon wisata. “ entah patung apa yang akan dibuat . gagasan pembuatan patung ini adalah salah satu ide pembangunan Klungkung, “ ujarnya.

Menurut Suwirta patung yang dibuat masih tahap kajian, beberapa tokoh melengenda di Nusa Penida yang layak diantaranya Raja Dalem Dukut, Ki Dukuh Jumpungan serta lainnya. 

Oleh : Santana Ja Dewa

Share on Google Plus

wak laba

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

http://waklaba.blogspot.com/. Powered by Blogger.