Seru, Lomba Perahu Layar NPF 2015



peserta memasuki finish di Pelabuhan Sampalan (foto/sjd)
NUSA PENIDA, Warga tumpah ruah menyaksikan lomba perahu layar pada ajang Nusa Penida Festival 2015. Maklum saja, lomba ini sangat dinanti. Terik matahari tak surut warga menanti. Lambat laju angin,  lomba ini ditunda yang kiranya dilaksanakan pagi hari digeser pkl. 13.00 wita.

“ angin menjadi kendala kita, tapi embusan angin mulai kencang siang hari.
Lomba ini dimulai start biasanya di Sampalan digeser ke timur Pantai Kutapang.  Hal ini permintaan para nelayan mengingat hembusan angin daerah ini memungkinkan, “ kata koordinator lomba perahu layar I Ketut Sukla,SH, “ Sabtu (3/10).

Camat Nusa Penida ini mengatakan peserta yang mendaftar 14, namun tidak hadir dua orang karena ada halangan. Jarak tempuh para peserta 20 kilometer balik di Suana menuju finish di depan pelabuhan Sampalan. Peserta sebagain besar merupakan nelayan tiga desa yaitu Batununggul, Kutampi Kaler dan Suana, “ terangnya.

Lomba perahu layar melibatkan Pol Air Nusa Penida, TNI AL, Perbekel peserta lomba dan semua pihak. Atensi semua pihak terlibat untuk mengatasi kemungkinan hal tidak diinginkan terjadi.

Pemenang lomba adalah sudah berpengalaman sering mendapat juara. Saling kejar mengejar tersaji hingga finish. Riak-riak penonton memberikan semangat para pemenang. Juara pertama diraih I Made Kasta dengan nama armada Nusa Bahari, disusul I Ketut Arta dan I Made Resih.

Oleh : Santana Ja Dewa



Share on Google Plus

wak laba

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

http://waklaba.blogspot.com/. Powered by Blogger.