Kalaborasi Musik dan Peduli Lingkungan “Muara Senja “




Siapa menyangka kesibukan aktifitas pariwisata di Lembongan bidang musik juga sudah mulai berkembang. Perkembangan keduanya itu seakan beriringan dan saling beradu untuk mempromosikan Lembongan dengan cara sesuai di bidangnya masing-masing. Muara Senja begitu nama Band mengusung konsep akustik, Muara Senja yang terbentuk pada 9 Maret 2017, beranggotakan Thansil di gitar dan vocal, Teguh Palguna (Tulit) di cajon, harmonica, dan vocal, dan terakhir Mangut Apol di gitar. Band ini perduli dengan lingkungan dan mengusung konsep akustik karena merasa lebih enjoy dan bisa lebih dekat dengan alam pantainya.

Muara Senja dipakai sebagai nama bukan sekedar nama saja, filosofinya bahwa tidak akan melupakan keberadaan rumput laut yang pernah menopang kehidupan sebagian besar warga Lembongan beberapa tahun silam. Rumput laut pada masa jayanya menumbuhkan sikap toleransi, gotong royong, kekeluargaan semua warga. Hampir di setiap “Senja” hari di beberapa titik, warga ber”muara” di bibir pantai. Mereka bersama-sama mengangkat panennya. Canda tawa, sikap toleransi, kerjasama, gotong royong sangat kuat kala itu dan sangat susah kita temui sekarang. “Senja” dan “Muara” kala itu menjadi saksi indahnya senyum kebersamaan para warga.

Oleh sebab itu, ketiga local boy itu menamai band mereka Muara Senja. Muara Senja bagi mereka adalah sebuah harapan agar semuanya itu tidak terlupakan. Dan kebersamaan, sikap gotong royong, toleransi pada warga lembongan tetap terjalin.

Muara Senja sudah memiliki beberapa lagu yang siap di garap di dapur rekaman. Salah satu lagunya berjudul “Indah yang sebenarnya itu, tanpa sampah”. Lagu ini mereka ciptakan untuk pulau tercinta, Lembongan. Yang memiliki sebuah harapan agar pulau yang indah itu bisa benar-benar indah tanpa sampah yang berserakan. Diharapkan ada pengelolaan sampah yang baik. Melalui karya-karyanya, Muara Senja akan berusaha menanamkam sikap peduli lingkungan kepada generasi muda.(*)
Share on Google Plus

wak laba

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

http://waklaba.blogspot.com/. Powered by Blogger.