Visitor merasa Kagum orisinalitas alam Nusa Penida


masih orisinil pemandangan pantai Pandan Buy (foto/SJD)

Nusa Penida (waklaba.blogspot.com)
Nusa penida Festival 2014 yang pertama kali diselenggarkan beberapa waktu yang lalau, sangat menyedot animo masyarakat.  Masyarakat berbondong-bondong untuk menyaksikan perhelatan Nusa Penida Festival. Dari pembukaan sampai akhir acara. Selama ini Nusa Penida hanya menjadi telur emasnya Bali, tapi dengan acara besar ini telur emas itu menetas. 

Hal ini diungkapkan tokoh Masyarakat I Ketut Pesta saat dikomfirmasi, Senin (30/6/2014) mengatakan acara NUSA PENIDA FESTIVAL 2014, kebetulan oleh teman-teman panitia saya (dan beberapa teman lainnya) dimintai tolong untuk membantu mengundang para pelaku pariwisata (terutama Bali) untuk ikut datang menyaksikan acara tersebut. Kami berhasil mendatangkan 300orang pada tanggal 08 Juni, 50orang pada  9Juni dan 40 orang pada 10Juni, 2014. Itu data pemesanan (lewat Pantai Sanur) yang masuk lewat kantor  (Bali Star Club), tentu ada juga pemesanan lewat channel yang lainnya, belum lagi mereka yang berangkat melalui Kusamba dan Pandangbay, “ ujarnya.

“ awalnya ada rasa khawatir kalau – kalau para pengunjung tidak puas oleh karena kondisi Nusa Penida yang masih penuh kekurangan dan juga team panitia yang relative belum punya pengalaman untuk menangani hal – hal seperti ini. Tetapi, kemudian teman – teman bisa tersenyum agak lebar karena rata – rata pengunjung yang kita kirim kesana telah memberikan respons yang sangat positive, ada yang menyampaikannya langsung, ada juga lewat organisasinya masing – masing yang menyatakan terkesan dengan keramah – tamahan masyarakat lokal dan juga penyambutan dari panitia yang begitu antusias, serta orisinalitas alam Nusa Penida,” tuturnya Pesta.

tentu ini hal yang sangat positive, banyak dari mereka menyatakan ingin kembali lagi, ada yang berminat bikin paket tour ke Nusa Penida, ada yang berminat investasi dan lain sebagainya. Tinggal bagaimana kita semua sekarang bisa mengelola kegairahan ini. Dan semoga tahun depan bisa lebih baik, “imbuhnya. 

Sementara Bank Indonesia Wilayah Bali Gentur Wibisono saat acara seminar di Nusa Penida beberapa waktu yang lalau mengatakan Nusa Penida festival merupakan salah satu bagian upaya pemerintah mengenalkan Nusa Lembongan, Nusa Ceningan serta Nusa Penida dan sekitarnya memiliki potensi luar biasa. Memang  kesempurnaan acara ini belum maksimal , tapi menjadi trekker yang terbaik untuk mengenalkan potensi serta mengoptimalkan keberadaan masyarakat dari segi pendidikan memastikan menaikan sektor-sektor baik itu potensi pariwisata maupun industri kreatif, “ ungkapnya.

“ Khususnya daerah yang baru membentuk potensi pariwisata yang menjadi kendala adalah faktor kesiapan mental masyarakat, harus diajarkan dan dilatih, “ tuturnya Gentur. 

Share on Google Plus

wak laba

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

http://waklaba.blogspot.com/. Powered by Blogger.