Ada Apa Menteri Susi Pudjiastuti Sebut-sebut Nusa Penida?




 Team KKP NP bekerja sama dengan TNI AL & Pol Air patroli rutin  (foto/SJD)
 
Nusa Penida (waklaba.blogspot.com)

Susi Pudjiastuti adalah menteri Kelautan dan Perikanan kabinet Kerja Presiden Jokowi. Setelah dilantik menjadi menteri, perempuan asli Pengandaran ini menjadi trending topik. Selain karena hanya tamatan SMP, Susi Pudjiastuti dikenal pengusaha sukses dibidang perikanan dan pesawat. Susi dikenal memiliki gaya bicara blak-blakan.

Selain dengan gaya bicara yang sering menggunakan bahasa Inggris, Susi Pudjiastuti rajin mengunggah berbagai kegiatannya di media sosial. Tampak cara ini dilakukan Susi untuk membuat ruang dialog dan umpan balik setiap kegiatannya pada masyarakat. Demikian pula Minggu, 10 November 2014 melalui halaman Fan Page Facebooknya Susi Menulis "saya gagalkan Perdagangan Spesies Langka Pari Manta".

Pada kesempatan itu Susi pudjiastuti mengungkapkan, , Kamis (20/11/2014) bahwa perlindungan Pari Manta adalah jenis ikan yang telah dilindungi, dan ini telah diatur melalui kepmen kelautan dan perikanan Nomor 4/KEPMEN-KP/2014. Ini berarti secara tegas penangkapan dan jual beli bagian tubuh Pari Manta dilarang dan akan dikenai sanksi hukum bagi pelanggarnya.

Apabila dibandingkan dengan daging dan bagian tubuh parimanta dijual yang hanya 1 juta rupiah, nilai ekonomi 1 ekor pari manta bisa mencapai 9,75 milyar semasa hidup parimanta bila dibiarkan hidup sebagai kekayaan pariwisata bahari. Pari manta ini berada salah satunya diperairan laut Nusa Penida. Ini sesuai kajian, Nusa penida memiliki spesies Parimanta yang dilindungi dan biasanya bergerombol di manta poin.

Disebut-sebutnya Nusa Penida sebagai salah kawasan perairan yang dihuni oleh Pari Manta oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti tentunya memberikan harapan bagi pariwisata bahari Nusa Penida. Terlebih Nusa penida telah ditetapkan sebagai kawasan konservasi perairan pada 9 Juni 2014 lalu. Dengan demikian pemeritah pusat melalui kementerian perikanan dan kelautan Susi Pudjiastuti diharapkan memberi perhatian lebih terhadap Nusa Penida. Perhatiannya bisa berupa alokasi dana untuk konservasi ataupun kebijakan lain untuk perlindungan satwa langka parimanta ini. Sehingga dengan demikian bisa memberi nilai ekonomi bagi masyarakat Nusa Penida melalui pengembangan wisata bahari.



Penulis  : Yan Su
editor    : Santana Ja Dewa

Share on Google Plus

wak laba

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

http://waklaba.blogspot.com/. Powered by Blogger.