Sunday, 19 February 2017

Nusa Penida Beach Clean-Up Menggugah Masyarakat Peduli Lingkungan


siswa berserta masyarakat membersihkan sampah dua pnatai di Nusa Penida (foto/kkp)
NUSA PENIDA, Peringatan Hari Kasih Sayang lebih dikenal dengan Valentine day diperingati sebagai ungkapan kasih sayang terhadap yang disayang lebih lagi terhadap sesama. Valentine day yang jatuh pada tanggal 14 Februari biasanya coklat dan bunga sebagai simbol kasih sayang yang diberikan satu sama lainya hal yang berbeda dilakukan di kecamatan Nusa Penida. Momentum kasih sayang yang masih berkaitan hari kasih sayang dilakukan Aksi Peduli dengan alam dan lingkungan dengan mengelar kegiatan bersih pantai yang ada di Nusa Penida yang disebut dengan Nusa Penida Beach Clean - Up.



Gerakan yang digagas Pemerintah Kecamatan Nusa Penida, KKP Nusa Penida dan bekerjasama dengan para peduli lingkungan, Para Pelaku Wisata, Siswa serta Instasi terkait yang ada di Nusa Penida.



Koordinator I Nyoman Karyawan mengatakan kegiatan Aksi bersih Pantai ini dilaksanakan di tiga Pantai yakni, Pantai Ped, Crystal Bay, dan Pantai Penida.pihaknya berharap. "Dilaksanakanya kegiatan ini untuk memotivasi warga sekitar pantai maupun Wisatawan agar peduli dengan lingkungan dan menjaga kebersihan Pantai." jelasnya yang juga Kepala UPT. Kawasan Koservasi Perairan Nusa Penida.



Bupati Nyoman Suwirta, berharap kepada seluruh Masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini harus memahami maksud dari kegiatan ini serta mendukung pelaksanaanya demi pembangunan pariwisata di Nusa Penida yang lebih baik. Gerakan Aksi ini merupakan mimpi bersama untuk mengawal arah pembangunan pariwisata yang ada di Kabupaten Klungkung pada umumnya dan Nusa Penida Khususnya. Nusa Penida menjadi kawasan pariwisata yang yang besar, harus dilakukan dari mulai yang sangat sederhana. Nusa Penida bisa jadi Kawasan Efektif Pariwisata (KEP), Kawasan Konservasi Perairan (KKP), Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), tidak akan datang begitu saja. Oleh karena itu Aksi Nusa Penida Beach Clean -Up ini yang dilaksanakan saat ini menjadi bagian pendukung Pariwisata di Nusa Penida."menunjukkan potensi yang ada yaitu alam dan budaya harus dijaga.terang Bupati Suwirta.



Selain Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta hadir pula Ny.Ayu Suwirta, Camat Nusa Penida, I Gusti Agung Putra Mahajaya, FKPC Kecamatan Nusa Penida serta Aparat Desa Setempat.(*).

No comments:

Post a Comment