Thursday, 1 October 2015

Gladi Bersih Pembukaan NPF 2015





 peserta karnaval antusias gladi bersih 
LEMBONGAN, Lampion berwarna-warni hiasi tempat berlangsungnya Nusa Penida Festival 2015 di Nusa Lembongan. Semangat peserta karnaval melaksanakan gladi bersih dibawah lembut sinar matahari.  Garapan seni disuguhkan dengan kombinasi apik tari tradisional dari Jangkang Pelilit, sang hyang dedari, sang hyang jaran.

Opening seremonial dibuka besok pkl.15.00 wita oleh Menteri Pariwisata RI, Arief Yahya, yang dihadiri Wakil Gubernur Bali, Ketut Sudikerta, Bupati Klungkung, Nyoman Suwirta dipastikan hadir dalam pembukaan didampingi sejumlah pejabat terkait serta undangan lainnya. 

NPF 2015 mengambil tema "Enjoy The Blue Paradise". Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari, 2 sampai 4 Oktober 2015. Selain menampilkan pameran UMKM, ajang ini juga akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan. Seperti parade Ogoh-ogoh dengan tema laut dan pementasan tarian khas Nusa Penida massal pada hari pertama. Dihari kedua akan diadakan upacara pekelem dengan diiringi pementasan 1000 penari rejang dewa. Lomba perahu layar, lomba mengikat (negul) bulung dan melepas (ngeles) tali bulung dan lomba busana adat ke Pura bagi wisatawan mancanegara. 


 Oleh : Santana Ja Dewa

No comments:

Post a Comment